Berita

Kakankemenag Hadiri Penyambutan Kedatangan Jemaah Haji Kloter JKG - 63 Asal Kota Jakarta Selatan

Minggu, 21 Juli 2024 19:49 WIB
  • Share this on:

Jakarta (Humas) -- Kepala Kankemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, H. Mawardi hadiri penyambutan kedatangan jemaah haji kloter terakhir asal Provinsi DKI Jakarta dari Arab Saudi yang tergabung dalam kloter JKG-63. Minggu, (21/07/2024).

Penyambutan kedatangan di selenggarakan di gedung SG 2 UPT Asrama Haji Embarkasi Jakarta.

Tampak hadir menyambut kedatangan jemaah haji, Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas, Sekjend Kemenag RI, Ali Ramdhani, Kepala Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Cecep Khairul Anwar dan jajaran, para Kepala Kankemenag Kabupaten/Kota se - Jakarta/yang mewakili, serta para pejabat lainnya yang hadir.

Dalam kesempatan itu, Dirjen PHU Kemenag RI, Hilman Latif menyampaikan laporannya, mengungkapkan bahwa tahun ini Embarkasi Jakarta Pondok Gede memberangkatkan sebanyak 25.964 jemaah dari 65 kloter. Dari jumlah tersebut, terdapat 11.264 jemaah laki-laki, 14.340 jemaah perempuan, dan 5.046 jemaah lansia.

Sedangkan untuk kloter saat ini yaitu JKG 63 Asal Kota Jakarta Selatan, untuk jemaah hajinya berjumlah total 388 dan 5 orang Petugas haji.

Lebih lanjut, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag RI, Hilman Latif mengatakan bahwa pelayanan yang diberikan oleh petugas haji dilakukan sampai tuntas. 

"Ini adalah sebuah perjuangan panjang yang tak kenal lelah. Kami mengucapkan beribu terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada para petugas yang tak kenal lelah, baik di Tanah Suci maupun di tanah air," kata Hilman. 

Selain kepada para petugas, apresiasi dari pemerintah dan mitra kerja di Arab Saudi juga disampaikan kepada para jemaah haji Indonesia. 

"Mereka berterima kasih kepada jemaah haji indonesia. Karena jemaah haji Indonesia adalah jemaah yang dianggap paling tertib dan disiplin dibanding jemaah lain. Mereka dengan senang hati melayani jemaah haji Indonesia," kata Hilman. 

Mengakhiri laporannya, Hilman Latief mengungkapkan "rasa bangga dan cintanya kepada para jemaah haji. Ia berdoa agar seluruh jemaah selalu mendapatkan bimbingan dan perlindungan dari Allah SWT serta memperoleh haji yang mabrur" Pungkasnya.

Sementara itu, Menag RI, Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan sambutannya, beliau mengatakan.

"Kami atas nama pemerintah memohon maaf jika selama memberikan pelayanan selama di Tanah Suci ada kekurangan di sana-sini. Kami mohon keikhlasannya untuk dimaafkan," sambungnya.

Menag mendoakan jemaah haji Indonesia mendapatkan predikat haji yang mabrur dan mabrurah. "Pesan saya tolong dijaga kemabruran ini. Karena menjaga kemabruran tidak lebih mudah dibanding mencapai kemabruran itu sendiri," sebut Menag. 

Menag juga berharap mereka yang sudah kembali ke Tanah Air, mendoakan jemaah haji yang masih berada di Tanah Suci, termasuk jemaah yang wafat di Tanah Suci. 

"Semoga saudara kita yang wafat, husnul khatimah, diterima seluruh amal ibadahnya, dan mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Allah," harap Menag. 

Menag lalu menyapa dan menyalami jemaah, sembari bertanya tentang kondisi kesehatan jemaah, termasuk tentang berbagai layanan yang diberikan.

Kontributor:
Muhamad Ridwan S.A.P
Penulis:
Muhamad Ridwan, S.A.P
Fotografer:
Muhamad Ridwan, S.A.P

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB